Sistem Manajemen Karyawan adalah sebuah sistem yang digunakan untuk mengatur informasi karyawan, seperti informasi pribadi, informasi terkait pekerjaan dan informasi pengelolaan gaji. Singkatnya, sistem ini mirip dengan inventaris online, hanya saja sistem berkaitan dengan karyawan pada sebuah perusahaan atau organisasi. Karyawan adalah nyawa dan kekuatan dari organisasi apapun dan yang lebih penting, bisnis hanya bisa tumbuh bersama kehadiran para karyawan.
Projek ini dibuat menggunakan framework laravel. Ada dua role utama yang dibuat pada sistem ini, yang pertama ada role sebagai admin kemudian yang kedua role sebagai user biasa. Disini admin memiliki semua hak istimewa yang tentu berbeda dengan role user (karyawan biasa) yang hanya memiliki hak akses terbatas.
Projek ini bertujuan untuk mengelola informasi karyawan. Karyawan dapat mendaftarkan diri dan karyawan dapat menetapkan gaji.
Screenshot System
 |
Login Dashboard |
 |
User Management - Admin Panel |
 |
Manajemen Gaji |
 |
Manajemen Cuti Karyawan |
 |
Kalender Kerja |
Cara Menjalankan Sistem di Localhost Server
1. Pergi ke folder xampp > htdocs , kemudian lakukan git clone menggunakan git bash (dan atau sejenisnya)
git clone https://github.com/GaneshKhadka/Employee-management-system-in-laravel.git
2. Masuk ke folder projek
cd Employee-management-system-in-laravel && composer install
3. Atur file .env, yaitu setting yang berkaitan dengan database
4. Lalu buat migrasi database
php artisan migrate
5. Lakukan database seeding untuk generate data dummy
php artisan db:seed
6. Selesai!
Detail Login
Admin Account: ['email' => '[email protected]', 'password' => 'admin123']
Employee Account: ['email' => '[email protected]', 'password' => 'employee123']
Detail | Deskripsi |
Nama | Sistem Manajemen Karyawan Menggunakan Laravel 5.8 & MySQL |
Creator | Ganesh Khadka |
Official Site | https://github.com/GaneshKhadka/Employee-management-system-in-laravel |
Docs & Installation | - |
Lisensi | - |
Demo
Download
Posting Komentar untuk "Source Code Sistem Manajemen Karyawan Menggunakan Laravel 5.8 & MySQL"
Posting Komentar
Berkomentarlah Dengan Sopan